Sebutkan Variasi Gerak Berjalan Berdasarkan Langkah Biasa, Tegak, Rapat dan Cepat
Sebutkan variasi gerak berjalan berdasarkan langkah misalnya langkah biasa, tegak, rapat dan cepat, pembahasan materi Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan SD kurikulum 2013. Sebelum menjawab pertanyaan ini, mari kita pelajari materi PJOK berikut dengan sungguh-sungguh.
Pada pembahasan sebelumnya kalian telah mempelajari materi gerak berjalan berdasarkan arah. Selanjutnya kita akan belajar materi gerak berjalan berdasarkan langkah. Lakukan pembelajaran ini secara sungguh-sungguh.
Variasi Gerak Berjalan Berdasarkan Langkah
Apa sajakah bentuk gerak berjalan ini? Mari simak penjelasan singkat dan lengkap berikut ini.
a. Langkah Biasa dan Langkah Tegak
Bagaimana cara melakukan variasi langkah biasa dan langkah tegak? Posisi awal, berdiri tegak dan langkahkan kaki kiri ke depan. Saat melangkah, lutut ditekuk sedikit. Lengan kanan diayunkan dari belakang ke depan. Gerakan lengan kiri kebalikan dari ayunan lengan kanan. Saat berjalan, posisi badan tegak dan pandangan ke depan. Lakukan kegiatan tersebut dengan semangat dan percaya diri.
b. Langkah Rapat dan Langkah Cepat
Amatilah variasi gerak langkah rapat dan langkah cepat seperti gambar berikut. Diskusikan cara melakukan variasi gerak tersebut. Jelaskan hasil diskusi kepada teman dan guru secara santun.
Bagaimana langkahnya? Berjalan ke depan seperti biasa yang dilakukan dengan cepat. Pandangan ke arah depan dan sikap tubuh tegak. Lakukan kegiatan fisik ini dengan semangat dan percaya diri.
Uji Kemampuan
Kamu telah mempelajari variasi gerak dasar jalan. Untuk menguji kemampuan, praktikkan langkah rapat dan langkah cepat bersama temanmu. Kegiatan ini dapat dilakukan dalam bentuk perlombaan. Lakukan kegiatan ini secara disiplin dan tanggung jawab. Ingat, utamakan faktor keamanan dan keselamatan dalam melakukan kegiatan ini.
Demikian pembahasan lengkap sebutkan variasi gerak berjalan berdasarkan langkah misalnya langkah biasa, tegak, rapat dan cepat. Baca juga materi selanjutnya yaitu gerak dasar berlari. Sekian, terimakasih.