Materi Bangun Ruang Sisi Lengkung SMP Belajar di Rumah TVRI
Rangkuman Materi Bangun Ruang Sisi Lengkung SMP Belajar di Rumah TVRI Kamis 30 April 2020 untuk belajar dirumah bagi siswa/siswi SMP yang ketinggalan nonton di chanel TVRI dapat kalian pelajari disini karena akan dibahas secara lengkap dan mudah dipahami.
Stasiun Televisi Republik Indonesia menayangkan program belajar dari rumah untuk siswa/siswi SMP selama setengah jam yaitu pada pukul 09.30-10.00 WIB dengan tayangan pembelajaran yang dikemas sangat menarik tentunya.
Pada hari kamis 30 April 2020 TVRI menayangkan pembelajaran untuk siswa/siswi SMP dengan materi Bangun Ruang Sisi Lengkung. Berikut ini akan kami ulas materi tersebut secara singkat dan jelas tentunya. Langsung saja simak penjelasan berikut.
Bangun Ruang Sisi Lengkung
Sebenarnya bangun ruang itu sendiri ada banyak bentuknya, namun dapat kita kelompokkan menjadi 2 kelompok. Bangun ruang tentunya memiliki sisi-sisi dan berdasarkan bentuk sisinya dapat dikelompokkan menjadi 2 yaitu bangun ruang sisi datar dan sisi lengkung. Nah, yang akan kita bahas pada materi ini adalah bangun ruang sisi lengkung.
Apa si bangun ruang sisi lengkung itu? Bangun ruang sisi lengkung merupakan suatu bangun ruang yang memiliki sisi lengkung. Bangun ruang ini memiliki 3 macam yaitu bola, tabung, dan kerucut. Nah, agar kamu mudah untuk mengingatnya dapat disingkat BOTAK (Bola, Tabung, Kerucut).
1. Bola
Bola adalah salah satu bangun ruang sisi lengkung yang dibatasi oleh satu bidang lengkung dan tidak mempunyai bidang datar. Bagian-bagian bola itu ada tiga, yaitu jari-jari, diameter, dan sisi lengkung.
Bagaimana cara menghitung luas permukaan dan volume bola? Nah kamu dapat melihat rumus berikut:
2. Tabung
Tabung memiliki sisi lengkung pada selimutnya dan sisi lengkung ini dibentuk oleh tinggi tabung sedangkan keliling alas tabung sendiri berbentuk lingkaran. Apa saja si bagian-bagian tabung?
Bagian-bagian tabung meliputi
- Sisi alas merupakan suatu sisi yang berupa bangun datar lingkaran.
- Selimut tabung yaitu suatu sisi tabung yang terbentuk dari keliling dan tinggi lingkaran.
- Diameter merupakan suatu garis lurus yang membagi lingkaranatap dan alas sama besar.
- Jari-jari merupakan setengah dari diameter lingkaran.
- Tinggi tabung merupakan panjang dari ruas garis.
Itu merupakan bagian-bagian dari bangun ruang tabung. Setelah kamu mengetahui bagian-bagiannya, maka akan dapat membantu anda dalam menghitung luas selimut, luas permukaan tabung, dan volume tabung. Berikut rumus-rumusnya :
3. Kerucut
Kerucut merupakan suatu bangun ruang dengan sisi lengkung yang bentuknya mirip dengan limas segi-n beraturan. Apa bedanya kerucut dengan limas? Nah jika kalian perhatikan dengan seksama, kedua bangun ini memiliki perbedaan yaitu alas kerucut berbentuk lingkaran sedangkan alas limas bentuknya segi-n beraturan. Kerucut dibentuk dari segitiga siku-siku yang dapat kamu putar 360 derajat dengan sumbu putar pada siku-sikunya.
Bagian-bagian kerucut yaitu:sisi alas, diameter, jari-jari, tinggi kerucut, selimut kerucut, garis pelukis. Setelah kamu mengetahui bagian-bagiannya, maka akan dapat membantu kamu dalam menghitung luas selimut, luas permukaan kerucut, dan volume kerucut. Berikut rumus-rumusnya :
Demikian rangkuman Materi Bangun Ruang Sisi Lengkung SMP Belajar di Rumah TVRI kamis 30 April 2020 lengkap dan jelas. Jangan lupa tonton pembelajarannya agar kamu lebih paham tentang materi Bangun Ruang Sisi Lengkung. Lihat juga materi lainnya DISINI