Tutorial Penyutradaraan dan Produksi Artistik SMP Belajar di Rumah TVRI
Materi Tutorial Penyutradaraan dan Produksi Artistik SMP Belajar di Rumah TVRI, bagi siswa/siswi SMP yang ketinggalan menonton di chanel TVRI Rabu 6 Mei 2020 dapat kalian pelajari disini karena akan dibahas secara lengkap dan mudah dipahami.
Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan terus mendukung pembelajaran jarak jauh dan memajukan budaya indonesia di masa pandemi corona ini. Jangan lupa saksikan pembelajaran dari rumah setiap senin sampai minggu untuk semua jenjang pendidikan untuk guru orang tua dan siswa di TVRI.
Pembelajaran untuk siswa/siswi SMP disiarkan secara langsung oleh stasiun TVRI kurang lebih sekitar setengah jam pada jam 09.30-10.00 tepat. Langsung saja simak penjelasan berikut.
Tutorial Penyutradaraan dan Produksi Artistik
Apa saja si fungsi dan tugas dari sutradara? Kalau kalian sudah pernah membuat film pendek tentu kalian sudah mempunyai gambaran apa saja tugas dan fungsi seorang sutradara.
Secara umum proses pembuatan sebuah film terdiri 3 bagian, yang pertama adalah praproduksi atau masa persiapan yang meliputi penulisan skenario, pembuatan jadwal kerja, perencanaan kerja seperti persiapan kru, pemain lokasi, kostum, peralatan, dan atistik. Kedua adalah Produksi, bagian-bagian dari produksi meliputi kegiatan pengambilan gambar atau shooting.
Ketiga adalah pasca produksi yaitu masa dimana seorang sutradara menyelesaikan editing, tata suara dan hal-hal yang lain yang perlu diselesaiakan hingga filmnya siap untuk ditayangkan. Pasca produksi meliputi penyuntingan gambar, tata suara, pembuatan grafis, poster dan lain-lain hingga film siap tayang.
Nah, seorang sutradara sudah bekerja sejak awal tahap pra produksi, bahkan kadang-kadang sejak perta kali ide itu muncul. Bisa dibilang sutradaralah yang akan mengarahkan semua tahap dalam pembuatan film. Lalu, siapa si sebenarnya sutradar itu?
Sutradara adalah orang yang mengarahkan dalam pembuatan suatu film. Untuk menjadi seorang sutradara dibutuhkan suatu kreatifitas, keuletan, dan kemampuan untuk mendorong team memperoleh hasil kerja yang baik. Seorang sutradara terlibat sejak awal masa persiapan syuting, selama syuting hingga editing selesai sampai film siap untuk ditayangkan.
Jadi bisa dikatakan bahwa seorang sutradara harus memiliki garah yang sangat besar, karena kadang melaului semua proses pembuatan film bisa jadi sangat melelahkan. Seorang sutradara bertanggung jawab pada kualitas dan makna akhir sebuah film.
Untuk menjalankan fungsi dan tugasnya seorang sutradara membutuhkan visi, keuletan, kreativitas, dan kemampuan untuk bekerja keras. Meski demikian, seorang sutradara tidak boleh lupa bahwa film adalah sebuah kerja kolektif dimana ia harus bisa bekerja sama dengan banyak kru lainnya.
Apa tugas dari seorang sutradara? tugas utama seorang sutradara adalah mengarahkan semua kru dan aktor agar mereka semua dapat memahami setiap kebutuhan dalam penceritaan yang ia inginkan agar semuanya dapat bekerja sama dengan baik.
Tata Artistik Film
Tata artistik film adalah seni berstruktur secara sinematik. Ada dua pelaku penting dalam tata artistik film yakni perancang atistik dan penata artistik.
Penata artistik merupakan kreator yang berusaha bertanggung jawab terhadap aspek fantasi dan kreasi dalam setiap setting sesuai kebutuhan cerita film. Sedangkan perancang artistik memiliki jangkauan kerja yang lebih luas, menyangkut konsep, jadwal dan budgeting.Namun dalam produksi skala kecil, dua peran ini sering digabungkan.
Pekerjaan artistik dilaksanakan oleh sebuah team, diantaranya terdiri dari asisten penata artistik, juru gambar, ahli gambar. Storyboard dibuat oleh ahli gambar yang berisi rangkaian adegan. Fungsi storyboard adalah untuk memandu saat pengambilan gambar.
Kemudian ada pembuat Model, Property, kepala kontruksi, special effect, kostum, dan makeup. Dalam artistik film ada 3 jenis makeup yaitu ada makeup beauty, makeup karakter, dan makeup effect. Selain itu ada juga tukang kayu, tukang logam, cat, dan teknis lainnya. Tidak semua bagian ini ada dalam team artistik, semua tergantung kepada budgeting dan kebutuhan film itu sendiri. Penata artistik selalu mengawali pekerjaannya dengan membaca skenario.
Itulah rangkuman Materi Tutorial Penyutradaraan dan Produksi Artistik SMP Belajar di Rumah TVRI, bagi siswa/siswi SMP yang ketinggalan menonton di chanel TVRI Rabu 6 Mei 2020. Lihat materi lainnya DISINI.